Jum'at siang para relawan kembali mengadakan pertemuan untuk membahas gathering besok hari, sebelum rapat di mulai para relawan bekerja bakti terlebih dahulu dengan kerja roddi membereskan sekre terutama perpustakaan taman baca SIJ, sekre yang sudah lumutan dan debu sejak di tinggal kepala sekolah SIJ kak bella moulina akhirnya bersih bening seperti tanpa kaca (nah, loh?). bukan relawan SIJ namanya kalau setiap kegiatan tanpa gelak tawa dan selalu saja ke konyolan yang di timbulkan. ada-ada saja tingkah dari relawan yang mengundang tawa dan menggelitik. setelah beres-beres sekre, relawan istirahat dulu menikmati oleh-oleh yang di bawa salah satu relawan *mimin sendiri* berbentuk serundeng yang super duper enak *promosi* dan dodol pelangi. semua makanan ludes tak bersisa *busyet dah, lapar apa doyan?*, meski makanan udah ludes semua relawan cowok masih aja merasa perutnya kosong, ketika mamang bakso lewat semua mesenin *perut karet* .

Dalam sela-sela rapat pun selalu ada gelak tawa meski beberapa kali out of topic akibat kekonolan dari tingkah beberapa relawan yang unyu-unyu banget tapi rapat tetap bisa di handle dengan baik dan membuahkan hasil yang manis. beberapa hal yang di dapat hari ini adalah yang pasti bagaimana konsep berlangsungnya acara gathering seasons 2 besok di keiko, penetapan kepengurusan inti, beberapa hal menyangkut pendampingan baik itu berupa konsep beserta tema setiap pendampingan dan agenda yang harus di buat ke depannya, kemudian tentang baju relawan yang sempat seru banget dengan pemilihan warna dan desain yang akan di buat hal ini di karena kan imajinasi para relawan yang sangat super sekali sehingga sempat bingung dengan desain yang di tawarkan karna memang keren-keren semua, akan tetapi hasil akhirnya kita lihat saja nanti hasil desain pak riki salah satu relawan SIJ yang juga pengusaha hamster *promote*
ini dia foto-foto selama meeting, *tsaahh

Label:

Post a Comment

Author Name

{picture#https://1.bp.blogspot.com/-AR1lqziIsEU/VoPajR7EhlI/AAAAAAAAgpw/5dSD-JTcBQ4/s1600/SIJ%2BLogo.png} Sahabat Ilmu Jambi Menebar Ilmu Membuka Cakrawala {facebook#https://www.facebook.com/sahabatilmujambi} {twitter#https://twitter.com/sahabatilmujbi} {google#https://plus.google.com/+RikkySuryadi} {youtube#https://www.youtube.com/watch?v=CNkT08BrWk8} {instagram#https://www.instagram.com/sahabatilmujbi}

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.